Sinopsis The Book of Boba Fett Season 1 Episode 4

2924 votes, average 7.9 out of 10

Fett memasuki tanki bacta dan kembali ke masa lalunya…

Menunggangi seekor Bantha, Fett mengamati Istana Bib Fortuna. Dia bermaksud untuk mengambil kembali pesawatnya. Tapi karena banyaknya penjaga, dia mengurungkan niatnya.

Dia sedang memanggang makan malamnya saat melihat sebuah sinar suar di kejauhan. Dia pun mendatangi lokasinya dan menemukan Fennec yang terluka parah tak sadarkan diri.

Dia kemudian membawa Fennec ke sebuah klinik modifikasi di pinggiran Mos Eisley. Fennec berhasil disembuhkan dengan mengganti perutnya yang terluka akibat tembakan dengan mesin. Saat Fennec sadar, Fett memperkenalkan dirinya. Fennec mengira Fett sudah mati. Fett lalu meminta Fennec membantunya untuk mengambil kembali pesawatnya. Fennec pun menyanggupi sebagai balas utang budi.

Mereka sampai di Istana dan mengawasi dari atas perbukitan. Fennec mengirim robot kecil drone-nya untuk mengawasi keadaan di dalam istana dan mengetahui berapa banyak penjaga. Setelah mendapat informasi, mereka masuk melalui lubang pembuangan. Mereka sempat dipergoki oleh dua robot pemasak dan robot penangkap tikus, namun mereka berhasil melumpuhkannya.

Mereka menuju hanggar dan menemukan pesawat Fett terparkir di sana. Alarm pun berbunyi dan, para penjaga segera menyerang mereka. Fett masuk ke dalam pesawat dan mencoba menerbangkannya sementara Fennec menghadapi para penjaga. Fennec berhasil membuka gerbang dan mereka pun mengendarai pesawatnya pergi dari situ.

Di pesawat Fett mengatakan bahwa utang Fennec sudah lunas, dan dia bebas pergi. Namun Fennec memutuskan akan mengikuti Fett. Mereka pun terbang mencari para anggota geng motor Nikto dan Fett pun menghabisi mereka.

Tujuan selanjutnya adalah lubang Sarlacc, di mana Fett pernah dimakan monster. Mereka akan mencari baju armor Mandalorian Fett. Mereka hampir saja ditelan oleh monster tersebut, namun di saat yang tepat, Fennec berhasil menjangkau tombol bom yang meledakkan monsternya.

Fett kemudian mencari armornya ke dalam lubang, tapi tak menemukannya. Fett mengajak Fennec untuk pensiun jadi Master Pembunuh dan bekerja sama dengannya membentuk klan baru. Fennec menyetujuinya. Mereka akhirnya berhasil membunuh Bib Fortuna dan merebut tahtanya.

Fett terbangun dari tanki bacta. Robot pelayannya mengatakan bahwa dia telah pulih sepenuhnya. Fennec mengatakan bahwa Wali Kota belum dapat dihubungi. Fett segera memakai baju armornya dan berpatroli ke kota. Dia mampir ke Sanctuary.

Di Sanctuary, Wookiee Krrsantan Hitam yang kini pengangguran sedang gabut minum-minum. Dia jengkel saja melihat para Trandoshan yang sedang berjudi dan punya banyak uang. Dia pun menghajar mereka. Garsa turun tangan untuk menghentikan dan menasehatinya. Dia sadar bahwa dulu Krrsantan adalah seorang legenda juara, namun masa itu telah berlalu. Garsa kemudian menyuruh melepaskan mereka dan menganggap hutang-hutang Krrsantan lunas. Krrsantan pun pergi dari tempat itu. Fett mengikutinya dan menawarkan Krrsantan untuk bekerja padanya.

Fett mengumpulkan para kapten mantan bawahan Jabba The Hutt. Fett mengajak mereka untuk melawan Pykes Syndicate, karena Fett tahu bahwa Pyke akan menguasai Planet Tatooine. Mereka tidak mau, karena Pyke sudah menguntungkan mereka. Fett akhirnya memutuskan untuk melawan Pyke sendiri dan meminta para kapten untuk netral dan tidak ikut campur. Mereka pun menyetujuinya.

Saat para kapten pulang, Fett berkata pada Fennec untuk bersiap berperang melawan Pyke. Fennec menyarankan padanya untuk membeli pasukan.

Episode Name:Chapter 4: The Gathering Storm
Release:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *